DAMPAK TATA TERTIB SEKOLAH TERHADAP PERILAKU DISIPLIN SISWA MADRASAH ALIYAH UNWANUL FALAH NW PAO’ LOMBOK

HIDAYATI, HURUL (2018) DAMPAK TATA TERTIB SEKOLAH TERHADAP PERILAKU DISIPLIN SISWA MADRASAH ALIYAH UNWANUL FALAH NW PAO’ LOMBOK. Diploma thesis, UNIVERSITAS HAMZANWADI.

[img] Text
SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

HURUL HIDAYATI, NPM. 12380049 (2017) Dampak Tata Tertib Sekolah Terhadap Perilaku Siswa MA UF NW Pao’ Lombok. Skripsi S-1, Program Studi Pendidikan Sosiologi Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan (FKIP). Universitas Hamzanwadi. Tata tertib sekolah adalah suatu peraturan yang digunakan pihak sekolah untuk mengatur siswanya. Tata tertib sekolah dibuat agar dapat terlaksanaannya kurikulum secara baik yang mampu menunjang peningkatan mutu pendidikan di sekolah. Tata tertib sekolah merupakan bentuk aturan yang harus ditaati dan dilaksanakan oleh siswa, sebagai salah satu perwujudan kehidupan yang sadar akan hukum dan aturan. Dari peraturan-peraturan yang telah di buat dalam sebuah lingkungan sekolah pasti mempunyai suatu dampak tersendiri, baik itu dampak positif maupun dampak negatif. Dengan dampak tersebut seorang siswa akan sadar dengan perbuatan yang akan dilakukannya baik yang sudah dilakukan. Jenis penelitian yang digunakan adalah studi kasus, dengan pendekatan penelitian kualitatif dan tekhnik pengumpulan data yang digunakan yaitu Observasi Non Partisipasi Dan Wawancara Tidak Tersetruktur. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dari Dampak Tata Tertib Sekolah Terhadap Perilaku Disipin Siswa MA UF NW Pao’ Lombok sangat berdampak, meskipun ada sebagian narasumber yang mengatakan ada satu dua anak yang melanggar peraturan tersebut, namun dengan hal itu pihak sekolah selaku kepala sekolah, bagian kesiswaan dan guru-guru bersikap tegas apabila ada yang melanggar peraturan tersebut. Kata Kunci: Dampak Tata Tertib Sekolah, Perilaku disiplin Siswa

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Pendidikan dan Pembelajaran > Evaluasi Pembelajaran
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ekonomi > Pendidikan Sosiologi
Depositing User: Mr Jaelani Ahmad
Date Deposited: 02 Feb 2021 07:25
Last Modified: 02 Feb 2021 07:25
URI: http://eprints.hamzanwadi.ac.id/id/eprint/3892

Actions (login required)

View Item View Item