PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA

NISA, WAHIDATUN (2019) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA. Diploma thesis, UNIVERSITAS HAMZANWADI.

[img] Text
SKRIPSI WAHIDATUN NISA.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pengggunaan model pembelajaran Contextual Teaching And Learning (CTL) terhadap kemampuan berpikir kritis siswa sub materi pokok bilangan pecahan pada siswa kelas VII SMP NW Kalijaga tahun pembelajaran 2019/2020. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian eksperimen. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VII SMP NW Kalijaga tahun pembelajaran 2019/2020. Sampel penelitian ditentukan dengan teknik simple random sampling (pengundian). Rancangan penelitian yang digunakan one shot case study. Teknik pengumpulan data menggunakan tes essay dan angket. Untuk uji analisis data dilakukan dengan uji normalitas data dengan chi-kuadrat, dan uji linieritas data dengan uji F, sedangkan teknik uji hipotesis yang digunakan adalah analisis statistik parametrik uji regresi linier sederhana. Berdasarkan hasil analisis data menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang positif dan signifikan pengaruh model pembelajaran Contextual Teaching And Learning (CTL) terhadap kemampuan berpikir kritis siswa sub materi pokok bilangan pecahan pada siswa kelas VII SMP NW Kalijaga tahun pembelajaran 2019/2020. Hal ini ditunjukkan dari hasil uji hipotesis ≥ atau 6,62 ≥ 4,67. Artinya hipotesis nol tidak diterima dan hipotesis alternatif diterima. Kata Kunci: Model Pembelajaran Contextual Teaching And Learning (CTL), Kemampuan Berpikir Kritis Siswa

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Pendidikan dan Pembelajaran > Pembelajaran Kelas > Metode Pembelajaran
Pendidikan dan Pembelajaran > Pembelajaran Kelas > Strategi Pembelajaran
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Matematika
Depositing User: A.Md.Kom. Ardian Rizka Zalkarnain
Date Deposited: 18 Feb 2021 07:16
Last Modified: 18 Feb 2021 07:16
URI: http://eprints.hamzanwadi.ac.id/id/eprint/4261

Actions (login required)

View Item View Item