PENGARUH PENGUASAAN DIKSI TERHADAP KETERAMPILAN BERBICARA KELAS IV SDN 1 SAKRA SELATAN TAHUN AJARAN 2023/2024

JAYA, LALU SAMSUL SATRIA (2023) PENGARUH PENGUASAAN DIKSI TERHADAP KETERAMPILAN BERBICARA KELAS IV SDN 1 SAKRA SELATAN TAHUN AJARAN 2023/2024. undergraduate thesis, Universitas Hamzanwadi.

[img] Text
img20231106_14260277.pdf - Submitted Version

Download (102kB)
[img] Text
BABI - BAB III.pdf - Submitted Version

Download (4MB)
[img] Text
skripsi 04-10-2023.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penguasaan diksi terhadap keterampilan berbicara pada siswa kelas IV SD Negeri Sakra Selatan Tahun Pelajaran 2023/2024. Penelitian ini merupakan penelitian jenis eksperimen dengan desain one group pretest posttest design. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas IV sebanyak 20 orang siswa. Variabel penelitian ini menggunakan variabel bebas dan variabel terikat. Variabel bebas adalah pengaruh penguasaan diksi, sedangkan variabel terikatnya yaitu terhadap keterampilan berbicara. Teknik pengumpulan data menggunakan tes cerita untuk mengetahui keterampilan berbicara siswa menggunakan penguasan diksi Sebelum data di analisis, instrumen di uji validitas dan reabilitasnya. Setelah data terkumpul, kemudian dilakukan analisis hasil pretest dan posttest. Hasil tes pada pretest mencapai rata-rata 65, berada pada kategori cukup. Kemudian pada hasil tes posttest rata-rata meningkat menjadi 74,85 dengan kategori baik. Untuk uji normalitas data menggunakan chi-kuadrat, sedangkan teknik uji hipotesis menggunakan analisis uji t-tes. Untuk hasil uji hipotesis diperoleh thitung> ttabel yaitu 2,987 > 1,729. Hal ini berarti bahwa hipotesis yang diterima yaitu ada pengaruh signifikan pada penggunaan penguasaan diksi terhadap keterampilan berbicara pada siswa kelas IV SD Negeri Sakra Selatan Tahun Pelajaran 2023/2024. Kata kunci: Pengaruh Penguasaan Diksi Terhadap Keterampilan Berbicara

Item Type: Thesis (undergraduate)
Subjects: Pendidikan dan Pembelajaran > Evaluasi Pembelajaran
Pendidikan dan Pembelajaran > Media Pembelajaran
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Mrs Zurriyatun Thayyibah
Date Deposited: 11 Jan 2024 02:21
Last Modified: 11 Jan 2024 02:21
URI: http://eprints.hamzanwadi.ac.id/id/eprint/5440

Actions (login required)

View Item View Item