IMPLEMENTASI PERMAINAN RAKYAT DENGKLAK DALAM MENINGKATKAN KETERAMPILAN SOSIAL SISWA DI SD NEGERI 4 BATUYANG KECAMATAN PRINGGABAYA

Hidayah, Nurul (2023) IMPLEMENTASI PERMAINAN RAKYAT DENGKLAK DALAM MENINGKATKAN KETERAMPILAN SOSIAL SISWA DI SD NEGERI 4 BATUYANG KECAMATAN PRINGGABAYA. undergraduate thesis, Universitas Hamzanwadi.

[img] Text
Nurul Hidayah (artikel).docx - Submitted Version

Download (414kB)
[img] Text
Nurul Hidayah(skripsi).docx - Submitted Version
Restricted to Repository staff only

Download (8MB)

Abstract

Nurul Hidayah (2022), Implementasi Permainan Rakyat Dengklak Dalam Meningkatkan Keterampilan Sosial Siswa di SD Negeri 4 Batuyang Kecamatan Pringgabaya. Skripsi, Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD), Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP), Universitas Hamzanwadi. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan peran permainan dengklak dalam meningkatkatkan keterampilan sosial siswa, manfaat/fungsi permainan rakyat dengklak dalam meningkatkan keterampilan sosial siswa, implementasi permainan rakyat dengklak dalam meningkatkan keterampilan sosial siswa, dan dampak permainan rakyat dengklak dalam meningkatkan keterampilan sosial siswa di SD Negeri 4 Batuyang Kecamatan Pringgabaya. Sumber data penelitian ini adalah kepala sekolah, guru, dan siswa. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif, sedangkan teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi, dan dokumentasi secara langsung dengan informan di lapangan untuk mendapatkan data yang dibutuhkan. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan teknik analisis data model Miles dan Humberman, yaitu pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan untuk mengetahui dampak positif implementasi permainan dengklak dalam meningkatkan keterampilan sosial siswa di SDN 4 Batuyang Kecamatan Pringgabaya. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa bahwa permainan rakyat dengklak dapat menigkatkan keterampilan sosial siswa, karena melalui permainan rakyat dengklak anak mampu mengembangkan aspek keterampilan sosial seperti keterampilan berkomunikasi, penerimaan teman sebaya, membina hubungan dengan kelompok, mengatasi komplik dalam bermain, meningkatkan kerjasama antar siswa, dapat melatih kejujuran dalam diri siswa dan dari segi kesehatan permainan dengklak dapat meningkatkan kesegaran dan kebugaran jasmani. Kata Kunci: Permainan dengklak dan keterampilan sosial siswa.

Item Type: Thesis (undergraduate)
Subjects: Pendidikan dan Pembelajaran > Evaluasi Pembelajaran
Pendidikan dan Pembelajaran > Media Pembelajaran
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Mrs Zurriyatun Thayyibah
Date Deposited: 14 May 2024 02:05
Last Modified: 14 May 2024 02:05
URI: http://eprints.hamzanwadi.ac.id/id/eprint/5624

Actions (login required)

View Item View Item