HADI, IRHAM (2019) PENGEMBANGAN LKS BERBASIS KOMIK UNTUK SEKOLAH DASAR KELAS III SDN 1 AIKMUAL TAHUN PELAJARAN 2019/2020. Diploma thesis, Universitas Hamzanwadi.
Text
SKRIPSI IRHAM HADI.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (6MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan Lembar Kerja Siswa (LKS) berbasis komik untuk siswa kelas III Sekolah Dasar dan mengetahui nilai uji kelayakan LKS berbasis komik pada siswa kelas III Sekolah Dasar. Penelitian ini merupakan jenis penelitian pengembangan dengan model pengembangan Borg and Gall yang terdiri dari 7 tahapan yang disederhanakan yaitu, penelitian dan pengumpulan data, perencanaan, pengembagngan draft produk, uji coba lapangan awal, merevisi hasil uji coba, uji coba lapangan, penyempurnaan produk akhir, subjek penelitian adalah siswa kelas III Sekolah Dasar yaitu SDN 1 Aikmual. Uji coba lapangan dilaksanakan di SDN 1 Aikmual dengan 24 siswa.Data yang diproleh dalam penelitian ini adalah data kualitatif dan kuantitatif.Instrumen pengumpulan data meliputi lembar kerja siswa (LKS), lembar validasi dan angket respon siswa. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah rumus skala lima. Hasil pengembangan produk pada tahap ini penilain kelayakan media memproleh skor 40 yang termasuk kategori baik sedangkan penilaian kelayakan ahli materi mendapatkan skor 46 termasuk kategori sangat baik. Respon siswa terhadap media pembelajaran Lembar Kerja Siswa (LKS) Berbasis Komik dikatakan baik setelah diberikan angket respon kepada 24 orang responden perolehan rata-rata 81% di SDN 1 Aikmual. Sehingga dapat disimpulkan hasil validitas, revisi dan evaluasi yang telah dilakukan menunjukkan bahwa terjadi peningkatan penilaiain terhadap produk yang dikembangkan. Kata Kunci: Pengembanagn, Lembar Kerja Siswa (LKS), Komik
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan dan Pembelajaran > Pembelajaran Kelas > Metode Pembelajaran |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar |
Depositing User: | SIP M Kasyful Qomari |
Date Deposited: | 12 Jan 2021 03:03 |
Last Modified: | 12 Jan 2021 03:03 |
URI: | http://eprints.hamzanwadi.ac.id/id/eprint/3641 |
Actions (login required)
View Item |