PENINGKATAN KETERAMPILAN BERBICARA DENGAN MENDONGENG MELALUI MEDIA BONEKA TANGAN PADA MATA PELAJARAN BAHASA INDONESIA KELAS V DI MI NW REKAT LAUK TAHUN PELAJARAN 2019/2020

JANNAH, RAUDATUL (2019) PENINGKATAN KETERAMPILAN BERBICARA DENGAN MENDONGENG MELALUI MEDIA BONEKA TANGAN PADA MATA PELAJARAN BAHASA INDONESIA KELAS V DI MI NW REKAT LAUK TAHUN PELAJARAN 2019/2020. Diploma thesis, Universitas Hamzanwadi.

[img] Text
SKRIPSI.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan berbicara siswa dengan mendongeng melalui media boneka tangan pada mata pelajaran Bahasa indonesia kelas V MI NW REKAT LAUK. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas kolaboratif yang yang meggunakan kemmiss dan Mc Taggart yang di lakukan dalam dua siklus. Subjek penelitian ini sebanyak 16 siswa yang terdiri dari 10 siswa laki-laki dan 6 siswa perempuan. Objek penelitian ini adalah keterampilan berbicara dengan mendongeng melalui media boneka tangan pada mata pelajaran Bahasa Indonesia.Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi (lembar observasi), lembar angket keterampilan berbicara siswa dan dokumentasi (catatan-catatan selama proses kegiatan berlangsung, gambar atau foto). Teknik analisis data secara deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Kriteria keberhasilan dalam penelitian ini apabila keterampilan berbicara siswa telah mencapai 80% dengan keriteria “setuju” (ST).. Hasil lembar observasi yang dilakukan pada Siklus 1 mencapai 70% dengan kriteria tidak setuju artinya perlu ada perbaikan pada tahap selanjutnya. Ini disebabkan oleh faktor kurangnya rasa percaya diri siswa untuk mencoba mendongeng dengan media boneka tangan didepan kelas, dengan adanya kenda-kendala yang ditemukan, maka peneliti akan melakukan perbaikan-perbaikan pada siklus II, dan pada siklus II skor yang dicapai 80,9% dengan kriteria setuju (ST). Kata kunci: keterampilan berbicara, mendongeng, media boneka tangan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Pendidikan dan Pembelajaran > Media Pembelajaran
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: SIP M Kasyful Qomari
Date Deposited: 08 Feb 2021 06:43
Last Modified: 08 Feb 2021 06:43
URI: http://eprints.hamzanwadi.ac.id/id/eprint/3988

Actions (login required)

View Item View Item