PENGARUH PEMBELAJARAN MATEMATIKA DENGAN PENDEKATAN SAINTIFIK DAN KECERDASAN EMOSIONAL TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA

HAFSAH, BQ SITI (2019) PENGARUH PEMBELAJARAN MATEMATIKA DENGAN PENDEKATAN SAINTIFIK DAN KECERDASAN EMOSIONAL TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA. Diploma thesis, UNIVERSITAS HAMZANWADI.

[img] Text
SKRIPSI BQ SITI HAFSAH.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Bq Siti Hafsah (2019). Pengaruh Pembelajaran Matematika Dengan Pendekatan Saintifik dan Kecerdasan Emosional Terhadap Hasil Belajar Siswa Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pembelajaran matematika dengan pendekatan saintifik dan kecerdasan emosional terhadap hasil belajar siswa kelas VII SMP Lab Hamzanwadi Sub Materi Bilangan Bulat. Jenis penilitian ini menggunakan metode eksperimen. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa SMP Lab Hamzanwadi Tahun Pembelajaran 2019/2020. Teknik sampling yang digunakan probability sampling jenis simple random sampling. Jenis penelitian one shot case study dan didapatkan sampelnya adalah siswa kelas VII B. Instrumen yang di gunakan adalah angket pendekatan saintifik 20 pernyataan, angket kecerdasan emosional 25 pernyataan dan tes essay 5 butir soal. Untuk uji analisis data dilakukan dengan uji normalitas data dengan chi-kuadrat dan uji linearitas regresi ganda. Sedangkan teknik uji hipotesis yang digunakan adalah analisis regresi ganda. Berdasarkan hasil analisis data yang diperoleh nilai determinan korelasi ganda sebesar 0,993 yang berarti bahwa besarnya , terhadap Y sebesar 98,60% sedangkan sisanya 1,4% dipengaruhi oleh faktor yang lain yang tidak diteliti. Dari hasil uji hipotesis diperoleh thitung ≥ ttabel, yaitu 777,47 ≥ 3,44. Hal ini berarti, bahwa hipotesis yang diajukan di terima (Ho ditolak Ha diterima), yaitu terdapat pengaruh yang signifikan antara pendekatan saintifik dan kecerdasan emosional terhadap hasil belajar siswa kelas VII di SMP Lab Hamzanwadi. Kata kunci: Pendekatan saintifik, Kecerdasan emosional dan hasil belajar matematika siswa.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Pendidikan dan Pembelajaran > Pembelajaran Kelas > Metode Pembelajaran
Sains > Matematika
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Matematika
Depositing User: A.Md.Kom. Ardian Rizka Zalkarnain
Date Deposited: 13 Feb 2021 01:52
Last Modified: 13 Feb 2021 02:08
URI: http://eprints.hamzanwadi.ac.id/id/eprint/4079

Actions (login required)

View Item View Item