DAMPAK KETERSEDIAAN SARANA DAN PRASARANA OLAHRAGA TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA MTs. TARBIYATUL MUSLIMIN DASAN MAALAN

AGUSTIMAN SURYADI, RANDI (2020) DAMPAK KETERSEDIAAN SARANA DAN PRASARANA OLAHRAGA TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA MTs. TARBIYATUL MUSLIMIN DASAN MAALAN. Diploma thesis, UNIVERSITAS HAMZANWADI.

[img] Text
SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan 1) untuk mengetahui ketersediaan sarana dan prasarana olahraga yang ada di MTs. Tarbiyatul Muslimin Dasan Maalan, 2) untuk mengetahui motivasi belajar siswa di MTs. Tarbiyatul Muslimin Dasan Maalan, dan 3) untuk mengetahui dampak ketersediaan sarana dan prasarana olahraga yang ada di MTs. Tarbiyatul Muslimin Dasan Maalan. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif yang dilaksanakan pada bulan November 2019 dengan melalui tahapan observasi, dokumentasi, wawancara, menyebarkan angket motivasi belajar pada responden sebanyak 24 orang siswa, mengecek keabasahan data dan melakukan analisis data dengan melakukan pengkategorian menggunakan Mean, Median, dan Standar Deviasi dengan kategori Penilaian Acuan Norma (PAN). Berdasarkan hasil penelitian dan analisis data diperoleh skor rata-rata, yaitu 104,25 yang berarti motivasi siswa kelas IX dalam mengikuti pembelajaran Penjaskes di MTs. Tarbiyatul Muslimin Dasan Maalan Tahun Pelajaran 2019/2020 termasuk dalam kategori “sedang”. Motivasi siswa dipengaruhi oleh faktor instrinsik dan faktor ekstrinsik, di mana faktor tersebut masing-masing termasuk dalam kategori ”sedang” dengan skor rata-rata 50,38 dan 53,87. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa dengan kondisi sarana dan prasarana olahraga yang masih kurang memadai dapat memotivasi siswa kelas IX untuk mengikuti pembelajaran Penjaskes di MTs. Tarbiyatul Muslimin Dasan Maalan. Kata Kunci: Sarana dan Prasarana Olahraga, Motivasi Belajar

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Pendidikan dan Pembelajaran > Evaluasi Pembelajaran
Pendidikan dan Pembelajaran > Media Pembelajaran
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi
Depositing User: Mr Jaelani Ahmad
Date Deposited: 25 Feb 2021 07:05
Last Modified: 25 Feb 2021 07:05
URI: http://eprints.hamzanwadi.ac.id/id/eprint/4375

Actions (login required)

View Item View Item