Rodiah, Baiq Faizatul (2023) PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN KARTU KATA BERGAMBAR (FLASH CARD) UNTUK MELATIH KEMAMPUAN MEMBACA PEMULA DI SD NEGERI 2 BAGIK PAYUNG. undergraduate thesis, Universitas Hamzanwadi.
Text (Abstrak)
ABSTRAK B.pdf - Submitted Version Download (260kB) |
|
Text (Proposal)
PROPOSAL BAB 1-3 B.pdf - Submitted Version Download (1MB) |
|
Text (THESIS)
SKRIPSI LENGKAP B.pdf - Submitted Version Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
ABSTRAK Baiq Faizatul Rodiah, 190102039, Pengembangan media flash card Untuk Melatih Kemampuan Membaca Pemula Di SD Negeri 2 Bagik Payung. Fakultas Ilmu Pendidikan. Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD), Universitas Hamzanwadi. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran berupa untuk flash card Untuk Melatih Kemampuan Membaca Pemula Di SD Negeri 2 Bagik Payung, dan bertjuan untuk mengetahui kelayakan media flash card, serta bertujuan untuk mengetahui bagaimana respon siswa terhadap media flash card. Penelitian ini menggunakan model pengembangan ADDIE yang telah dikembangkan oleh Robert Maribe Branch, yang terdiri dari lima langkah yaitu (1) Analisis (2) Desain (3) Pengembangan (4) Implementasi (5) Evaluasi. Penelitian ini dilakukan pada peserta didik kelas 1 di SD Negeri 2 Bagik Payung, dengan jumlah 15 peserta didik. Data penelitian dan pengembangan ini diproleh dari validasi ahli media, ahli materi, dan angket respon peserta didik. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi dan angket respon peserta didik. Instrument penelitian dan pengembangan ini menggunakan lembar validasi dan angket respon peserta didik. Penelitian ini menghasilkan sebuah produk berupa flash card sebagai media pembelajaran berdasarkan penilaian dari ahli media, dan ahli materi. Hasil validasi media mendapatkan hasil dalam kategori ‘’cukup baik’’ dengan skor vi ‘’49’’ (39 < X ≤ 51), sedangkan hasil validasi dari ahli materi ‘’cukup baik’’ dengan skor ’’45’’ (39 < X ≤ 51). Berdasarkan data tersebut media flash card, yang dikembangkan dapat dikatakan layak untuk digunakan. Kata Kunci: Media, flash card
Item Type: | Thesis (undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan dan Pembelajaran > Media Pembelajaran |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar |
Depositing User: | Mrs Zohratul Hasanah |
Date Deposited: | 09 Jan 2024 03:30 |
Last Modified: | 09 Jan 2024 03:30 |
URI: | http://eprints.hamzanwadi.ac.id/id/eprint/5410 |
Actions (login required)
View Item |